M. Usep Sudrajat |
“Tidak ada kata terlambat untuk sebuah kemajuan dan kebaikan”. Kalimat itu mungkin yang paling tepat untuk menggambarkan kebahagian kami pada peluncuran blog resmi UPTD TK/SD dan PNF Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang ini. Di era globalisasi ini, dunia internet sudah lama memegang peran yang sangat strategis sebagai sumber informasi tak terbatas. Dunia seakan tidak ada batasnya, berbagai informasi yang cepat dan akurat dapat diakses dari manapun asalnya , termasuk informasi-informasi yang berhubungan dengan dunia pendidikan.
Memang keinginan untuk membuat
sebuah blog sebagai media informasi bagi kalangan pendidik khususnya di wilayah
Kecamatan Jatinangor sudah lama ada,
namun baru sekarang dapat terealisasi. Hal ini tidak terlepas dari adanya tuntutan
akan informasi terkini yang dibutuhkan oleh kalangan pendidik terkait dengan
masalah kebijakan, peraturan , dan hal-hal lain yang berhubungan dengan tugas
pokok seorang pendidik.
Selain sebagai media informasi
dan komunikasi, diharapkan kehadiran blog ini juga dapat dimanfaatkan sebagai media
silaturahmi dalam rangka meningkatkan kemampuan dan wawasan para pendidik dalam
menggunakan perangkat teknologi informasi ini. Sudah merupakan sebuah keharusan
jika semua pendidik dapat menguasai perangkat ini dengan baik, karena hal itu
akan sangat menunjang dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari.
Kami menyadari sepenuhnya bahwa
blog ini masih sangat sederhana, namun seiring berjalannya waktu kami akan berusaha
untuk terus menyempurnakan blog ini, baik dari segi tampilan maupun konten
(isi) agar sesuai dengan harapan kita bersama. Akhirnya kami berharap agar
kehadiran blog ini dapat kita manfaatkan bersama demi kemajuan pendidikan di
tanah air tercinta ini.
Wassalamu'alaikum Wr.Wb.
Wassalamu'alaikum Wr.Wb.
Sumedang, 20 Januari 2013
Kepala UPTD TK/SD dan PNF
Kecamatan Jatinangor,
Drs. M. Usep Sudrajat M.Si
NIP. 195908091980111001
Responses
0 Respones to "Sambutan Kepala UPTD TK/SD dan PNF Kec. Jatinangor"
Posting Komentar